Tiara Ayu Lestari
1181151029
BK Reg A 2018
Sulitnya Menentukan Karir Dimasa Pandemic Covid-19. Simaklah Bagaimana Teori Trait And Factor Dalam Mengembangkan Karir Siswa
Memilih jurusan merupakan awal bagi siswa untuk merencanakan karir demi masa depan, terutama dimasa Pandemic Covid-19 seperti sekarang ini membuat siswa semakin sulit dalam menentukan jurusan yang cocok untuk karir mereka dimasa depan. Dalam memilih jurusan, siswa mempunyai pandangan-pandangan yang berbeda terhadap tujuan karirnya sehingga cara untuk mewujudkan semua itu berbeda pula antara siswa satu dengan yang lainnya. Dengan adanya Pandemi Covid-19, siswa jadi lebih sulit untuk melakukan bimbingan dengan guru BK. Apalagi semenjak pembelajaran daring siswa jadi sulit menentukan passionnya. Banyak siswa yang cenderung terpengaruh oleh orang lain, tidak percaya diri, kurangnya pengetahuan tentang pekerjaan yang diinginkan, terpaku pada satu pilihan, tidak mampu mengenali bakat dan minatnya, tidak mendapat dukungan dari orang lain, tidak pasti dalam membuat pilihan, dan mengalami masalah berkenaan dengan pekerjaan yang diinginkan. Sebaliknya banyak siswa dalam memilih jurusan tidak lagi terpengaruh oleh orang lain, penuh percaya diri dalam membuat pilihan, sudah mempunyai pengetahuan tentang pekerjaan yang diinginkan, sudah mampu mengenali bakat dan minatnya, mendapat dukungan dari orang lain, yakni dalam membuat pilihan, dan tidak mengalami masalah berkenaan dengan pekerjaan yang diinginkan.
Banyak siswa memandang bahwa sekolah adalah sebagai salah satu pendidikan formal yang bertujuan untuk mencapai cita-cita kearah pilihan karier. Namun ada juga siswa yang sekolah namun tidak bisa mengenal pilihan karir yang akan di cita-citakan dan tidak bisa mempertimbangkan, menentukan, mengupayakan dan membuat.
Untuk mengembangkan rencana pilihan karir pada siswa, menggunakan teori konseling karir trait dan factor adalah teori kepribadian yang merupakan suatu sistem sifat atau factor yang saling berkaitan satu dengan lainnya seperti kecakapan, minat, sikap dan tempramen. Keunggulan dari teori ini adalah membantu seseorang mengembangkan bakat sendiri dalam memilih kariernya di masa akan datang. Sedangkan kelemahan dari teori ini adalah terlalu banyak pertimbngan yang ditekankan pada data objektif, penggunaan dan keyakinan yang berlebihan terhadap data ini kurang dapat karena keterbatasan reliabilitas validitas dan kelengkapan data-datanya.
Post a Comment
Post a Comment